Cara Daftar Dengan Nomor Handphone

Berikut adalah langkah-langkah daftar akun dengan nomor handphone:

  1. Pengguna dapat melakukan pendaftaran dengan cara klik Login atau daftar yang terdapat pada pojok kanan atas laman utama Website Bukalapak.
  2. Bukalapak

  3. Jika sebelumnya pengguna belum punya akun, pengguna dapat klik tombol Daftar untuk menuju ke halaman pendaftaran. Silakan daftar dengan memasukkan nomor handphone kemudian klik tombol Daftar.
  4. Bukalapak

  5. Pengguna akan mendapatkan tampilan bahwa kode otentikasi (OTP) akan dikirim melalui WhatsApp, lalu klik Lanjut
  6. Bukalapak

  7. Pengguna akan menerima kode otentikasi untuk verifikasi pendaftaran. Cek kode otentikasi yang dikirimkan ke nomor WhatsApp, masukkan kode otentikasi tersebut, lalu klik Verifikasi.
  8. Bukalapak

  9. Isikan informasi Nama lengkap. Untuk melanjutkan pendaftaran, klik Simpan.
  10. Bukalapak

  11. Pendaftaran sudah berhasil. Pengguna dapat berbelanja di Bukalapak. Klik Lanjut
  12. Bukalapak

  13. Mulai tanggal 10 Agustus 2018, Bukalapak telah bekerja sama dengan DANA Indonesia dalam mengembangkan fitur Buka DANA di Bukalapak. Akun Bukalapak tidak sama dengan akun DANA. Sistem Bukalapak akan melakukan pengecekan nomor handphone pengguna. Apabila nomor handphone telah terdaftar di DANA, maka pengguna dapat masukkan PIN DANA agar belanja di Bukalapak jadi lebih mudah. Klik Hubungkan DANA. Untuk info lebih lanjut, dapat melakukan pengecekan pada halaman berikut
  14. Berikut tampilan setelah pengguna baru berhasil terdaftar di Bukalapak. Pengguna dapat mulai Lengkapi data diri.
  15. Bukalapak

  1. Unduh aplikasi Bukalapak melalui App Store atau Play Store.
  2. Pengguna dapat melakukan pendaftaran dengan cara klik Login atau pengguna juga dapat klik Akun pada layar kanan bawah seperti gambar berikut.

  3. Pada halaman Pendaftaran, jika sebelumnya pengguna belum punya akun, pengguna dapat klik tombol Daftar untuk menuju ke halaman pendaftaran.

  4. Silakan daftar dengan memasukkan nomor handphone kemudian klik tombol Daftar.

  5. Pengguna akan mendapatkan tampilan bahwa kode otentikasi (OTP) akan dikirim melalui WhatsApp, lalu klik Lanjut
  6. Bukalapak

  7. Pengguna akan menerima kode otentikasi untuk verifikasi pendaftaran. Cek kode otentikasi yang dikirimkan ke nomor WhatsApp, masukkan kode otentikasi tersebut, lalu klik Verifikasi.

  8. Isikan informasi Nama lengkap. Untuk melanjutkan pendaftaran, klik Simpan.

  9. Pendaftaran sudah berhasil. Pengguna dapat berbelanja di Bukalapak. Klik Lanjut.

  10. Mulai tanggal 10 Agustus 2018, Bukalapak telah bekerja sama dengan DANA Indonesia dalam mengembangkan fitur Buka DANA di Bukalapak. Akun Bukalapak tidak sama dengan akun DANA. Sistem Bukalapak akan melakukan pengecekan nomor handphone pengguna. Apabila nomor handphone telah terdaftar di DANA, maka pengguna dapat masukkan PIN DANA agar belanja di Bukalapak jadi lebih mudah. Klik Hubungkan DANA. Untuk info lebih lanjut, dapat melakukan pengecekan pada halaman berikut

  11. Selanjutnya pengguna akan masuk ke halaman Zona pengguna baru. Pengguna dapat mulai transaksi atau top up DANA.

  12. Berikut tampilan setelah pengguna baru berhasil terdaftar di Bukalapak. Pengguna dapat mulai dengan Lengkapi data diri.

  • Bagaimana cara mendaftar akun di Bukalapak?
  • Terdapat beberapa cara untuk mendaftar akun di Bukalapak yakni Daftar dengan E-mail, Daftar dengan akun Facebook, Daftar dengan akun Google, Daftar dengan Apple ID dan Daftar dengan Nomor Handphone. Informasi selengkapnya dapat kamu akses melalui Pendaftaran

  • Apakah satu nomor handphone bisa digunakan untuk melakukan pendaftaran di beberapa akun?
  • Tidak bisa. Kamu hanya bisa menggunakan satu nomor handphone untuk satu akun ya.

  • Bagaimana jika saya salah memasukkan kode otentikasi pada saat pendaftaran?
  • Kamu masih memiliki kesempatan memasukkan kode OTP yang benar. Jika kamu salah memasukkan kode OTP lebih dari 3 kali, kamu dapat coba ulangi permintaan kirim kode OTP dalam satu jam berikutnya.

  • Bagaimana jika saya tidak menerima kode otentikasi pada saat pendaftaran?
  • Di bawah ini beberapa penyebab proses otentikasi gagal sehingga pengguna tidak menerima kode One Time Password (OTP), yaitu:

    1. Pastikan nomor telepon yang terdaftar pada akun Bukalapak adalah nomor yang aktif dan valid.
    2. Cek kotak masuk pesan, pastikan tidak dalam keadaan penuh / full.
    3. Coba ulangi permintaan kirim kode One Time Password (OTP).
    4. Jika masih belum menerima kode One Time Password (OTP), silakan hubungi BukaBantuan Bukalapak.


Apakah artikel ini membantu?
YaatauTidak