Pembayaran melalui PoS Indonesia ini pasti bermanfaat terutama buat pembeli yang tidak punya rekening bank, jauh dari ATM, atau lagi mengalami kendala tertentu. Metode pembayaran melalui Pos Indonesia ini sudah berlaku di seluruh Indonesia. Tinggal belanja di Bukalapak dan bayar dengan Pos Indonesia ke kantor pos terdekat. Nilai maksimum per transaksi yang diperbolehkan adalah Rp5.000.000. Pembeli akan dikenakan biaya pembayaran per transaksi sebesar Rp3.000 (di luar total belanja) yang dibayarkan langsung saat pembayaran melalui gerai pos. Ini merupakan ketentuan sepenuhnya dari Pos Indonesia dan dapat berubah sewaktu-waktu tanpa pemberitahuan sebelumnya. Metode pembayaran ini bergantung kepada jam operasional cabang gerai atau agen Pos pilihan pembeli. Hal tersebut sepenuhnya berada di luar kuasa dan tanggung jawab Bukalapak.com.
Waktu Pelayanan gerai atau agen Pos (tergantung lokasi):
Berikut ini adalah langkah-langkah yang dapat pembeli lakukan jika ingin membayar transaksi menggunakan Pos Indonesia.